Padang Aro – Hujan deras yang mengguyur Padang Aro sejak sore tidak menyurutkan semangat para panitia MTQ Nasional XL Tingkat Provinsi Sumatera Barat Tahun 2023 di Solok Selatan. Kendati hujan, penyambutan kafilah dari enam kabupaten/kota terus berlangsung.
Kabupaten/kota yang disambut antara lain Kota Pariaman, Kabupaten Mentawai, dan Kota Padang Panjang.
Kemudian disusul oleh Kota Sawahlunto, Kabupaten Padang Pariaman, dan terakhir Kabupaten Pesisir Selatan.
Penyambutan dilakukan oleh Asisten III Irwanesa didampingi oleh Staf Ahli Bupati Novirman di Lobi Kantor Bupati Solok Selatan, Senin (11/12/2023) sore.
Meskipun hujan, ratusan orang dari rombongan tersebut datang berbondong-bondong ke Kantor Bupati Solok Selatan untuk melaksanakan registrasi ulang calon peserta MTQ.
Dalam penyambutan ini, tak lupa para penyambut melakukan pengalungan syal MTQ kepada perwakilan peserta yang dilanjutkan dengan ramah tamah singkat.
Senyum antusias para kafilah juga masih tergambar di wajahnya tak terhapus oleh derasnya hujan dan petir yang bersahut-sahutan.
Perwakilan dari Solok Selatan yang menerima para kafilah ini berharap seluruh kafilah akan betah selama kunjungannya di Solok Selatan. Tak hanya untuk berlomba, namun juga menikmati indahnya alam yang disuguhkan di kaki Gunung Kerinci ini.
Usai penyambutan ini seluruh peserta akan melalui proses registrasi peserta dan dilanjutkan dengan malam taaruf pada Senin malam.
Pembukaan MTQ Nasional XL Tingkat Provinsi Sumatera Barat Tahun 2023 akan dilaksanakan pada Selasa (12/12/2023) pukul 19.00 WIB di GOR Rimbo Tangah. (DISKOMINFO)